"Hai, Amigo."

"Halo, Eleanor Carrey."

“Cukup panggil Ellie saja. Tak perlu terlalu formal.”

"Oke, Ellie."

“Aku yakin dengan bantuanku kau akan segera menjadi salah satu yang terbaik. Aku punya banyak pengalaman dalam mengajar pemula. Cukup ikuti arahan dariku dan semuanya akan baik-baik saja. Mari kita mulai.”

"Ada dua jenis variabel yang utama dalam Java: String dan int. Kita menyimpan string/teks dalam String, dan integer (bilangan bulat) dalam int. Untuk mendeklarasikan variabel baru, kau perlu menentukan jenis dan namanya. Nama tidak boleh sama dengan nama variabel dan/fungsi yang lain.”

Contoh kode 1: Deskripsi
String s;
Variabel baru s dideklarasikan. Variabel ini dapat menyimpan teks.
int i;
Variabel baru i, dideklarasikan. Variabel ini dapat menyimpan integer.

"Kau bisa menetapkan nilai ke variabel saat mendeklarasikannya."

Contoh kode 2: Deskripsi
String s = "Ellie";
Variabel s menyimpan string "Ellie".
int i = 5;
Variabel i menyimpan angka 5.

"Untuk menetapkan nilai baru ke variabel, kita menggunakan tanda =. Ini juga disebut dengan 'operator penetapan'. Penetapan artinya meletakkan nilai ke variabel. Nilai ini diperoleh dari variabel lain, atau dari nilai yang dihitung dari beberapa variabel."

Contoh kode 3: Deskripsi
int a = 5;
Variabel a menyimpan nilai 5.
int b = 6;
Variabel b menyimpan nilai 6.
int c = a + b;
Variabel c menyimpan nilai 11.

“Nilai variabel dapat digunakan untuk menghitung nilai baru yang akan menggantikan nilai yang lama.”

Contoh kode 4: Deskripsi
int a = 2;
Sekarang a sama dengan 2
int b = 3;
Sekarang b sama dengan 3
a = a + b;
Sekarang a sama dengan 5
b = b + 1;
Sekarang b sama dengan 4

“Kau bisa menggabungkan string dengan tanda +:"

Contoh kode 5: Deskripsi
String s1 = "Rain";
String s2 = "In";
String s3 = s1 + s2 + "Spain";
Variabel s3 menyimpan string "RainInSpain"

“Terkadang, string dapat mencakup satu atau beberapa spasi, yang bermanfaat.”

Contoh kode 6: Deskripsi
String s1 = "My favorite movie is";
String s2 = "Route";
int roadNumber = 66;
String text = s1 + " " + s2 + " " + roadNumber;
text menyimpan "My favorite movie is Route 66"

"Mari kita lihat cara menampilkan teks dan variabel di layar:"

Contoh kode 7:
1
System.out.println("A man's gotta do what a man's gotta do");
2
String s = "A man's gotta do what a man's gotta do";
System.out.println(s);

"Ngomong-ngomong, Diego memintaku untuk memberimu beberapa latihan:"